Lokakarya Pengimbasan Program Sekolah Penggerak bagi Sekolah Non Penggerak Tingkat Kota Bima Tahun 2024
Sekolah penggerak merupakan sekolah yang ditunjuk oleh pemerintah sebagai role model sekolah lainnya dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka.
SDN 77 Niu Kota Bima salah satu sekolah yang mengikuti kegiatan Lokakarya Pengimbasan Program Sekolah Penggerak bagi Sekolah Non Penggerak Tingkat Kota Bima Tahun 2024, yang di wakili oleh Kepala Sekolah Ibu Rahmah, S.Pd.SD, dan 2 orang guru yaitu Ibu Rahmawati, S.Pd dan Ibu Kalisom, S.Pd.
Slamet Riyadi, S.T selaku Kabid Dikpora mengatakan bahwa setiap sekolah mempunyai keunikan dan ciri khas tersendiri yang tidak dimiliki oleh sekolah lain, dan setiap sekolah berpotensi untuk menjadi sekolah penggerak di kemudian hari karena tidak ada istilah superior dan inferior di dalam kegiatan pengimbasan ini, kegiatan ini bertujuan untuk membagikan ilmu dan belajar bersama dalam lingkup instansi pendidikan khususnya Kota Bima.